Jakarta - Banjir tinggi di wilayah Pluit, Jakarta Utara, dan 'tsunami' di Plaza UOB membuat Gubernur DKI Joko Widodo pusing. Mantan Wali Kota Solo itu masih mencoba menemukan jurus yang tepat untuk mengatasi masalah.
"Air segitu banyaknya pakai jurus apa saya belum ketemu," kata Jokowi menjawab pertanyaan mengenai solusi masalah di kedua lokasi itu di lokasi tanggul jebol Jalan Latuharhary, Jakarta Pusat, Sabtu (19/1/2013).
Jokowi akan memprioritaskan upaya untuk menyedot air di kedua daerah itu. Peralatan berat juga akan dikerahkan.
"Itu arahnya bukan dengan konstruksi, tetapi dengan memompa air, yang di UOB kita juga sudah ngirim pompa 1," ujarnya.
Peralatan berat yang digunakan di Latuharhary akan diarahkan ke Pluit. Namun untuk saat ini Jokowi akan fokus mencoba mengatasi 'tsunami' di Plaza UOB.
"Alat berat kita akan larikan ke Pluit, nanti kita mau cek lapangan seperti apa, tapi nanti UOB dulu lah," tutupnya.
Post a Comment
Post a Comment
This Blog is DOFOLLOW, Well Please Comment and are not included in spam Thank You..
Cheers,
Admin