-->

Sliding Rock, seluncur air di alam bebas

[www.ravictory.blogspot.com] ~ Suka main seluncur air? Jika iya,
sebaiknya Anda pergi ke Sliding
Rock. Tempat seluncur air di alam
bebas ini terletak di Carolina Utara
dan selalu ramai didatangi
pengunjung.

Sebagaimana dilansir dari
OddityCentral, seluncur air alam
bebas tersebut memiliki panjang 18
meter yang berujung dengan kolam
air dingin sedalam 2-2,5 meter.
Jika tidak suka berseluncur, di sisi
samping ada lokasi khusus untuk
melihat kegirangan orang-orang saat
menikmati Sliding Rock. Penjaga pun
siap siaga menjaga kawasan wisata
untuk memastikan keamanan para
pengunjung.

Setidaknya Anda harus merogoh
kocek USD 2 atau sekitar Rp 20 ribu
untuk masuk ke lokasi wisata ini.
Benar-benar harga yang murah
untuk bisa menikmati kesenangan
berseluncur di alam bebas.
Sliding Rock selalu ramai mulai dari
hari perayaan Memorial Day (akhir
Mei) sampai Labor Day (awal
September). Sebab di luar hari
tersebut, air di kolam Sliding Rock
terasa benar-benar dingin.

Jika orang dewasa diperbolehkan
meluncur sendirian, anak-anak
disarankan agar didampingi orang
dewasa. Meskipun demikian,
kesenangan menikmati Sliding Rock
tentu tidak akan berkurang.
Sliding Rock sendiri sebenarnya
dikembangkan oleh US Forest Service
dan menjadi salah satu lokasi wisata
terpopuler di Carolina Utara.
Terletak 12 km dari kota Brevard,
seluncur air di alam bebas ini
didukung oleh 42.000 liter air yang
mengalir setiap menitnya.

Celana pendek dan sepatu air adalah
kostum yang disarankan untuk
menikmati Sliding Rock. Sepertinya
memang menyenangkan sekali ya
bermain seluncur di alam bebas ini!

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter