-->

Aspal bisa tingkatkan risiko kanker?

Aspal yang dilapisi dengan tar batubara dapat meningkatkan risiko kanker. Potensi ancaman tertinggi terjadi pada anak-anak. Tar batubara - produk sampingan dari produksi baja - adalah bahan yang umum digunakan untuk melapisi aspal.

"Ini dapat membuat tampilan aspal seperti baru. Biasanya paling sering dipakai untuk tempat parkir," kata peneliti studi, Barbara Mahler, ahli hidrologi dari US Geological Survey di Austin, Texas, seperti dilansir Health (3/4).

Masalahnya, ia menambahkan, adalah bahwa pelapis hitam mengkilap ini merupakan sumber terkonsentrasi bahan kimia penyebab kanker yang disebut hidrokarbon aromatik polisiklik.

"Ketika ban bergesekan dengan pelapis tersebut, proses tersebut memecah partikel kecil seperti debu," kata Mahler.

Debu ini bisa terbawa ke rumah setelah menempel pada sepatu dan tangan. Studi sebelumnya telah menemukan tingkat tinggi hidrokarbon aromatik polisiklik (HAP) dalam debu yang ditemukan di rumah.

Untuk studi terbaru, yang diterbitkan baru-baru ini dalam jurnal Environmental Science & Technology, peneliti membandingkan tingkat HAP dalam debu rumah dengan 23 apartemen bertingkat di Austin. Sekitar setengah dari apartemen yang ikut penelitian ini berada di dekat tempat parkir yang menggunakan pelapis tar batubara pada aspalnya.

Hasilnya menunjukkan bahwa mereka yang tinggal di dekat aspal yang dilapisi dengan tar batubara 38 kali lebih berisiko terkena kanker. Sebagian besar risiko tersebut muncul pada masa kecil. Studi ini menemukan bahwa 50 persen dari risiko kanker yang disebabkan oleh tar batubara di aspal diperoleh dalam enam tahun pertama kehidupan. Sekitar 80 persen dari risiko terkena kanker juga terjadi pada seseorang yang berusia di bawah 18 tahun.

Hal ini dikarenakan anak-anak memiliki kebiasaan yang berbeda dari orang dewasa. Mereka menghabiskan lebih banyak waktu di dekat tanah, dan mereka sering memasukkan apa pun ke dalam mulut, seperti tangan atau mainan.

Untungnya, ada alternatif untuk mengganti tar batubara dengan sesuatu yang lebih aman yakni yang dibuat dengan aspal emulsi. Jenis tar ini sering digunakan di negara-negara Barat.

sumber

(rvtc/iba)
courtesy of www.ravictory.blogspot.com

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter