Bagi anda, mungkin elevator adalah
sarana yang nyaman dan mudah untuk anda naik lentai atas sebuah gedung,
Tidak salah, karena memang itulah fungsi elevator. Namun apakah hanya
perjalanan antar lantai yang anda dapat dengan elevator? Anda ingin
mendapatkan kenikmatan lain dengan menggunakan elevator? Coba saja
elevator-elevator di bawah ini, karena selain mendapatkan kenyamanan
perjalanan antar lantai, anda juga bisa mendapatkan pacuan adrenalin
dan jantung anda secara gratis, tidak percaya?
Berikut 5 Elevator Paling Ekstrim di Dunia
1. Swiss Skydive elevator
Swiss
Skydive adalah elevator yang dirancang untuk memaju adrenalin anda,
bagaimana tidak, elevator yang bisa naik di ketinggian ratusan kaki ini
bagian dasarnya dibuat dari kaca metalik berteknologi tinggi, sehingga
anda bisa melihat pemandangan di bawah elevator (yang tentunya sangat
membuat jantung berdesir) tanpa takut akan jatuh.
2. Stockholm Globe Arena elevator
Stockholm globe arena adalah konstruksi bangunan unik berbentuk separuh bola Golf yang ada di kota Stockholm, salah satu yang terkenal dari bangunan ini adalah elevatornya, anda bisa naik puncak bangunan dengan menggunakan elevator melingkar, tentunya dengan elevator kaca agar anda bisa menikmati pemndangan salju kota Stockholm dan juga sensasi ketinggianya.
3. Bailong elevator
Bailong Elevator adalah salah satu elevator outdoor tertinggi di dunia, Elevator ini berada di Tebing Wulingyuan di Zhangjiajie, China. Dengan elevator ini, anda bisa menikmati sensai ketinggian tebing Wulingyuan dengan segala keindahanya di ketinggian 1.070 kaki (sekitar 300 meter)
4. Taipei 101's elevator
Bukan ketinggian yang menantang dari elevator ini, namun kecepatan naiknya. bayangkan saja, elevator ini naik ke atas dengan kecepatan 37.7 mph, Tak heran jika elevator ini dinobatkan sebagai elevator tercepat di dunia, anda bisa sampai ke lantai 10 dari lantai dasar hanya dalam beberapa detik saja.
5. Eiffel Tower Passenger Elevators
Inilah salah satu elevator paling terkenal di dunia, Eiffel Tower Passenger Elevators. Elevator inilah yang membaea pengunung Menara Eiffel untuk bisa naik ke bagian atas menara Eiffel. elevator ini dirancang dengan bentuk yang terbuka sehingga pengunjung bisa menikmati keindahan menara Eiffel dan kota paris.
Post a Comment
Post a Comment
This Blog is DOFOLLOW, Well Please Comment and are not included in spam Thank You..
Cheers,
Admin