Seperti apa ya pancake yang enak? Sebuah agensi iklan membuat anatomi pancake lezat dari berbagai wilayah seperti Australia, Kanada, Amerika, juga New Zealand. Resepnya didapat dari riset panjang soal pancake enak!
Membuat pancake tak sekedar mencampur terigu, susu, dan telur jadi satu. Lono Creative, agensi iklan yang berbasis di London mengemukakan formula resep enak pancake dari berbagai wilayah.
Dalam anatomi yang disusun Lono, terdapat beragam simbol yang mewakili masing-masing komposisi. Putih untuk susu, kuning muda dan tua untuk telur dan mentega, juga warna lain yang mewakili baking powder, lemak, dan garam.
Untuk pancake buatan Amerika, penggunaan susu dan terigunya digunakan dengan kuantitas yang sama banyaknya. Kemudian diberi telur dan sedikit mentega, serta sejumput garam dan baking powder.
Pancake a la Kanada justru dibuat dari tepung terigu, telur dan susu yang hampir sama jumlahnya. Yang mengejutkan, di dalamnya menggunakan lemak yang lumayan banyak.
Beda lagi dengan pancake buatan Inggris. Komposisi utamanya tetap susu, dengan tambahan tepung dan telur yang jumlahnya sepadan. Namun tidak memakai baking powder, dan hanya menggunakan mentega dalam jumlah yang sangat sedikit.
Hitung-hitungan dalam membuat pancake memang ada berbagai versi. Sebelumnya seorang peneliti di University of Wolverhampton bahkan membuat rumus matematika untuk pancake enak. Resepnya adalah: 100 - [10L - 7F + C(k - C) + T(m - T)]/(S - E) yang menghasilkan pancake dengan skor 100.
L mewakili jumlah adonan, dan F adalah tingkat kesempurnaan saat membalik adonan. C adalah konsistensi adonan, dan k adalah konsistensi yang ideal. T adalah suhu dari wajannya dan m adalah suhu yang dianjurkan. S merupakan selisih waktu dari adonan dibuat hingga siap dimasak. Sedangkan E adalah jeda waktu antara pancake yang sudah matang akan dimakan.
Post a Comment
Post a Comment
This Blog is DOFOLLOW, Well Please Comment and are not included in spam Thank You..
Cheers,
Admin