-->

Banjir Jakarta, Ini Rute Kereta Api yang Masih Beroperasi

Banjir masih terjadi di sejumlah titik di Jakarta. Tak terkecuali sejumlah rel kereta ikut terendam. Pihak Kereta Api Indonesia (KAI) pun mengambil kebijakan. Ada jalur yang tetap berfungsi dan ada yang tidak. Di mana saja?

"KRL, lintas Bogor hanya sampai Manggarai. Lintas Bekasi hanya sampai Jatinegara. Lintas Serpong hanya sampai Pal Merah. Lintas Tangerang ditutup karena jalan rel di dekat Stasiun Rawa Buaya digunakan sebagai tempat pengungsian sementara," kata Dirut PT KAI Ignatius Jonan dalam keterangannya, Jumat (18/1/2013).

Jonan juga menjelaskan, untuk rute kereta api di dalam kota pun demikian. Hanya terbatas saja yang bisa dilalui. PT KAI berharap para pengguna kereta bisa memaklumi.

"Stasiun di dalam inner Jakarta hanya bisa dipakai 2 yaitu Senen dan Gambir untuk KA antar Kota. Lainnya banjir, power switch sinyal dimatikan menghindari korsleting," urainya.

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter